Baca Artikel Lainnya
Nokia 3310 benar-benar kembali. Dari pemegang lisensi baru Nokia, yakni HMD, ponsel legendaris itu bangkit kembali dengan membawa perubahan mendasar. Salah satunya, meninggalkan layar monochrome dan beralih ke berwarna. Ponsel itu juga beralih dari basic phone menjadi featured phone.
Dikutip dari Engadget, wajah baru Nokia 3310 tidak setangguh versi pertama yang diluncurkan pada 15 tahun silam. Di 2017 ini, Nokia dan HMD sudah memodernisasi tampilan dan hardwarenya. Nokia 3310 baru punya design yang lebih smooth, dengan lengkungan, dan warna glossy oranye dan kuning.
Rencananya, Nokia 3310 baru akan dijual dengan warna matte blue dan abu-abu seperti edisi lawasnya. Menurut Engadget, desain baru itu masih membuat Nokia 3310 tetap nyaman di genggam. ’’Apalagi, di era ponsel flat touchscreen,’’ tulis Mat Smith untuk Engadget.
apa saja fitur tambahan untuk Nokia 3310? Selain layar berwarna, ponsel itu juga dibekali dengan kamera. Tapi, jangan berharap banyak dengan hasilnya. Sebab, kamera belakangnya hanya memiliki kekuatan 2 megapixel. Ponsel ini juga memiliki slot microSD, dan colokan micro USB untuk mengisi baterai.
Kalau ada yang bertanya apakah ponsel ini dibekali sistem operasi seperti Android, jawabannya tentu saja tidak. Namun, penggemar Nokia klasik tidak perlu kecewa. Sebab, ponsel yang kabarnya dibanderol USD 50 atau sekitar Rp 650 ribu itu tetap dibekali dengan permainan Snake.
Untuk era smartphone, ponsel dengan kecepatan internet yang hanya 2,5G, foto resolusi rendah, game klasik Snake, dan lebih untuk telepon maupun SMS bisa jadi akan dilupakan. Engadget sepakat atas hal itu. Namun, Nokia 3310 tidak lagi untuk ponsel utama seperti awal 2000an.
Keberadaannya kini untuk menjadi ponsel kedua, maupun ketiga. Fitur yang terbatas justru bisa menjadi ideal bagi mereka yang tidak mau diganggu oleh email maupun media sosial saat berlibur. Selain itu, Nokia 3310 juga menjadi ponsel yang tepat diberikan kepada anak-anak.
Alasan lain untuk memiliki ponsel ini adalah, baterainya yang diklaim bisa bertahan sampai sebulan saat standby.
NOKIA 3310 ada 2 Versi 3310 3G dan 3310 4G tanyakan dulu pada penjualnya sebelum membeli
references by jawapos,, gsmarena
photo by: straitstimes
Follow @A_BlogWeb
apa saja fitur tambahan untuk Nokia 3310? Selain layar berwarna, ponsel itu juga dibekali dengan kamera. Tapi, jangan berharap banyak dengan hasilnya. Sebab, kamera belakangnya hanya memiliki kekuatan 2 megapixel. Ponsel ini juga memiliki slot microSD, dan colokan micro USB untuk mengisi baterai.
Untuk era smartphone, ponsel dengan kecepatan internet yang hanya 2,5G, foto resolusi rendah, game klasik Snake, dan lebih untuk telepon maupun SMS bisa jadi akan dilupakan. Engadget sepakat atas hal itu. Namun, Nokia 3310 tidak lagi untuk ponsel utama seperti awal 2000an.
Alasan lain untuk memiliki ponsel ini adalah, baterainya yang diklaim bisa bertahan sampai sebulan saat standby.
NETWORK | Technology | GSM |
---|
LAUNCH | Announced | 2017, February |
---|---|---|
Status | Coming soon. Exp. release 2017, Q1 |
BODY | Dimensions | 115.6 x 51 x 12.8 mm (4.55 x 2.01 x 0.50 in) |
---|---|---|
Weight | - | |
SIM | Single SIM (Mini-SIM) or Dual SIM (Mini-SIM, dual stand-by) | |
- Flashlight |
DISPLAY | Type | TFT |
---|---|---|
Size | 2.4 inches (~30.3% screen-to-body ratio) | |
Resolution | 240 x 320 pixels (~167 ppi pixel density) |
MEMORY | Card slot | microSD, up to 32 GB (dedicated slot) |
---|---|---|
Phonebook | 2000 entries | |
Call records | Yes | |
Internal | 16 MB |
CAMERA | Primary | 2 MP, LED flash |
---|---|---|
Video | Yes | |
Secondary | No |
SOUND | Alert types | Vibration, MP3 ringtones |
---|---|---|
Loudspeaker | Yes | |
3.5mm jack | Yes |
COMMS | WLAN | No |
---|---|---|
Bluetooth | v3.0, A2DP | |
GPS | No | |
Radio | FM radio | |
USB | microUSB v2.0 |
FEATURES | Messaging | SMS |
---|---|---|
Browser | WAP 2.0/xHTML | |
Games | Yes | |
Java | ||
- Audio/Video player |
BATTERY | Removable Li-Ion 1200 mAh battery | |
---|---|---|
Stand-by | Up to 744 h | |
Talk time | Up to 22 h | |
Music play | Up to 51 h | |
Removable Li-Ion 1200 mAh battery (Dual-SIM) | ||
Stand-by | Up to 600 h | |
Talk time | Up to 22 h |
MISC | Colors | Warm Red (Glossy), Dark Blue (Matte), Yellow (Glossy), Grey (Matte) |
---|
NOKIA 3310 ada 2 Versi 3310 3G dan 3310 4G tanyakan dulu pada penjualnya sebelum membeli
references by jawapos,, gsmarena
photo by: straitstimes