MASUKAN KATA DI KOTAK BAWAH INI UNTUK MENCARI.. LALU KLIK TOMBOL "SEARCH"

April 6, 2017

RAM DDR5 Direncanakan Rilis Tahun 2018

Baca Artikel Lainnya

Komputer dekstop (PC) keluaran tahun 2019 bakal dua kali lebih ngebut, seiring dengan dirilisnya standar memori DRAM DDR5. JEDEC, organisasi pembuat standar memori PC, menargetkan finalisasi desain DRAM DDR5 bakal selesai pada 2018. Desain tersebut direncanakan akan dipakai vendor-vendor setahun kemudian atau 2019, demikian dikutip dari PC World, Senin (3/4/2017).

DDR5 bakal menjadi penerus standar memori DDR4, yang saat ini banyak dipakai di komputer-komputer personal maupun server. Kecepatan DDR5 bakal dua kali DDR4 dan lebih hemat daya listrik.

Selain itu, memori DDR5 juga bakal memiliki densitas dua kali lebih padat dari DDR4. DIMM DDR5 bakal memiliki kapasitas dua kali lebih besar ketimbang DIMM DDR4.

Belum diketahui pabrikan memori mana yang bakal menelurkan DDR5 pertama kali. Namun layaknya DDR4, DDR5 kemungkinan pertama kali bakal hadir untuk kelas server dan PC  high-end, baru kemudian ke kelas laptop.

Pabrikan motherboard dan chip juga bakal membuat produk mereka agar mendukung memori DDR5. Proses ini membutuhkan waktu lebih dari satu tahun setelah spesifikasi dirilis.

Artinya, baru dua tahun ke depan memori DDR5 bisa dijumpai di banyak komputer, menjadikannya dua kali lebih cepat dari saat ini.

Sementara vendor-vendor teknologi saat ini juga menciptakan memori baru untuk menyaingi DDR5. Contohnya, Intel bakal mulai mengirim memori DIMM Optane tahun depan yang digadang-gadang menggantikan DRAM DDR.

Optane memiliki keunggulan bisa menyimpan data meski komputer dimatikan. Kemampuan ini tidak dimiliki dalam DRAM DDR.

Kebutuhan akan memori DDR5 diprediksi bakal meningkat, sebab aplikasi-aplikasi seperti untuk database saat ini mulai beralih ke pemrosesan dalam memori (in-memory processing) yang membutuhkan kapasitas besar.



references by kompastekno

 
Like us on Facebook