Baca Artikel Lainnya
Rasa sakit yang diakibatkan dari kram pada betis di malam hari, tentunya amat sangat menyiksa. Biasanya betis menjadi sulit dan tegang untuk digerakan. Kram tidak semata-mata dapat hilang begitu saja. Pasalnya, tubuh memerlukan sedikit waktu untuk memulihkannya. Kondisi ini kerap berlangsung beberapa detik hingga beberapa menit di malam hari.
"Betis suka kram di malam hari itu penyebabnya banyak sekali. Itu bisa karena kekurangan vitamin atau mineral, dehidrasi, dan yang sering kita temui karena ada beberapa otot yang pendek dan menebal. Kelainan otot tersebut membuatnya sensitif, sehingga ketika kontraksi saat kita tidur malam itu akan terasa nyeri," papar Aditya di Jakarta.
Menggunakan high heels atau memakai sesuatu yang memicu otot betis bekerja terus menerus dapat menjadi penyebab sederhana masalah tersebut.
Sementara itu, postur tulang punggung yang salah juga menjadi penyebab dari seringnya keram otot betis secara tiba-tiba. Bahkan, kegemukan dan kehamilan yang menarik tulang punggung bawah ke depan juga bisa menjadi penyebab dari seringnya kontraksi berlebih pada otot di betis.
"Masalah ini bisa kita cari tahu dan perbaiki. Memang tidak ada bahayanya, hanya saja orang dengan masalah ini bisa lepas dari kondisi tersebut seumur hidup," tandasnya.