MASUKAN KATA DI KOTAK BAWAH INI UNTUK MENCARI.. LALU KLIK TOMBOL "SEARCH"

October 4, 2012

WOW ! Orang Ini Chcek-in Foursquare Di Luar Angkasa

Baca Artikel Lainnya

Rover penjelajah Mars, Curiosity, seperti tidak ingin ketinggalan tren jejaring sosial. Untuk memperlihatkan eksistensinya di jejaring sosial Curiosity melakukan check-in Foursquare di Mars kemarin (03/09).

Check-in dari Curiosity ini merupakan yang pertama kali berasal dari Mars. Curiosity melakukan check-in pertama ini ketika berada di kawah Gale. Selanjutnya Curiosity akan secara rutin melakukan check-in Foursquare selama menjalankan misi di Mars



Curiosity ingin berbagi informasi dan pengalaman selama rover penjelajahan tersebut berpetualang di Mars. Pada check-in pertamanya itu, Curiosity menuliskan "Check-in pertama, selangkah lebih dekat menjadi penguasa Mars".

Tampak pada check-in pertama Curiosity tersebut nampak ada nuansa humor. NASA memang sengaja memberikan nuansa humor tersebut dan menjanjikan unsur informasi sains tak hilang. Mereka ingin masyarakat merasa lebih dekat dengan Curiosity.

Sampai berita ini dibuat, Curiosity tercatat telah dua kali melakukan check-in.

Curiosity, menurut informasi Mashable (03/10), direncanakan akan melakukan check-in berikutnya ketika sampa pada area bernama Rocknest.Tempat itu merupakan nama area di dalam kawah Gale dimana Curiosity akan melakukan eksperimen selama dua minggu setelah tiba disana.

Foursquare sendiri merupakan jejaring sosial yang berbasis lokasi. Pengguna dapat melakukan check-in untuk melaporkan aktivitas yang dia lakukan di suatu tempat.





references by Merdeka

 
Like us on Facebook