MASUKAN KATA DI KOTAK BAWAH INI UNTUK MENCARI.. LALU KLIK TOMBOL "SEARCH"

October 24, 2015

Hal-Hal Yang Bisa Merusak Kulit Wajah

Baca Artikel Lainnya


Semua wanita pasti ingin memiliki kulit wajah yang cantik, mulus dan putih bersinar. Bagi wanita kulit wajah merupakan aset terpenting. Kulit selalu menjadi pusat perhatian yang tak pernah bisa di lupakan wanita. Hal ini dikarenakan kulit merupakan lapisan terluar yang menjadi hal terpenting dalam penampilan dan kecantikan.

Banyak hal yang dilakukan wanita demi mendapatkan kulit cantik, mulus dan putih bersinar. Namun banyak kebiasaan yang tak disadari wanita justru membuat kulit wajah menjadi rusak.

Berikut kebiasaan yang tak disadari bisa merusak kulit wajah, seperti dilansir laman India Times, Kamis (22/10).

1. Mengabaikan krim tabir surya

Sinar matahari bisa menyebabkan kerusakan jangka panjang untuk kulit kita, seperti hiperpigmentasi (bercak-bercak hitam pada kulit) dan kanker kulit. Sinar matahari yang berbahaya secara luas bisa dibagi menjadi 2 jenis yakni UV-A dan UV-B.

Anda perlu menggunakan tabir surya spektrum luas untuk melindungi kulit Anda dari sinar matahari. Idealnya mencoba untuk menjauh dari matahari selama jam sibuk, antara oukul 12:00-03:00, kemudian mencoba dan menggunakan payung selain tabir surya.

2. Menyentuh jerawat

Menggosok atau menyentuh jerawat bisa menyebabkan jerawat menyebar. Cobalah lakukan pembersihan rutin dengan cara yang profesional di sebuah klinik kulit yang baik.

3. Menggunakan make-up yang terlalu tebal


Make-up yang terlalu tebal bisa memblokir pori-pori Anda yang mengarah ke jerawat.

4. Menggunakan pelembab yang salah

Pelembab yang tepat bisa melakukan keajaiban bagi kulit Anda namun pelembab yang salah malah bisa mendatangkan malapetaka.

Anda harus memilih pelembab Anda berdasarkan jenis kulit Anda. Secara garis besar jika Anda memiliki kulit berminyak yang rentan terhadap jerawat maka pilihlah serum pelembab bebas minyak.

5. Bereksperimen dengan produk baru dan perawatan malam sebelum tahu fungsinya

Mengubah pelembab atau make-up kadang-kadang bisa menyebabkan perubahan pada kulit Anda bisa baik atau buruk.

6. Merokok

Merokok terbukti buruk bagi kulit Anda. Merokok mengkonstriksi aliran darah. Beberapa penelitian menyebutkan bahwa satu batang rokok mengkonstriksi aliran darah hingga 1,5 jam, perlambatan sirkulasi ini meruntuhkan kolagen dan elastin. Yang pada gilirannya menyebabkan penuaan dini dan hilangnya cahaya alami kulit wajah Anda. Jika tidak merokok, jauhkan diri dari orang yang  merokok. karena asapnya mengandung berbagai jenis racun (toxic) yang bisa menempel di wajah.


7. Terlalu banyak alkohol

Konsumsi alkohol secara berlebihan adalah buruk bagi kesehatan Anda dan kulit. Singkatnya, alkohol membuat kulit kita kering. Kulit Anda adalah organ terbesar dalam tubuh Anda dan membuat kulit Anda hidrasi bukan ide yang baik karena bisa membuat kulit Anda berkerut dan terlihat lebih tua.



8. Tidak minum cukup air

Idealnya Anda harus minum minimal 6-8 gelas air setiap hari.

9. Tidak tidur dengan baik

Cobalah tidur selama 8 jam setiap malamnya.

10. Makan makanan yang kaya susu

Studi terbaru menunjukkan bahwa produk susu dan permen bisa menyebabkan jerawat.


references by


 
Like us on Facebook