MASUKAN KATA DI KOTAK BAWAH INI UNTUK MENCARI.. LALU KLIK TOMBOL "SEARCH"

November 16, 2013

Aplikasi Pencuri Password Instagram

Baca Artikel Lainnya

Jangan pernah tergoda membuat Anda terlihat populer di Instagram dengan menggunakan aplikasi penambah follower dan pemberi like palsu. Mengapa?

Masukkan username dan password Anda, dan dapatkan banyak pengikut dan like. Ini mungkin adalah apa yang ribuan pengguna Instagram pikir benar-benar terjadi.

https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEgD2WM8N7PEYRokwYJ-L7ADuFzhZwFU_dUEGTHnQutnVlZu-WoA9s1u5iYqfsRbTxD4GpnF7PD7ogVncA2aFkibcZhlOkze968vzQ-tuRVuT3GMbf8829gRiWJ3rQ6TPF9yXvCY14l9sUzo/s320/Hacking+Instagram+Accounts+using+OAuth+vulnerability.jpg

 
Lebih dari 100 ribu pengguna Instagram tercatat tertipu menggunakan aplikasi InstLike, aplikasi yang menawarkan follower dan like gratis.

Aplikasi ini meminta pengguna untuk berbagi username dan password setelah mengunduhnya, dan kemudian diam-diam mencuri password instagram mereka.

Setelah pengguna mendaftar untuk aplikasi gratis ini, InstLike akan mulai memberi like pada foto secara acak dan menambahkan follower , setelah itu akan meminta pengguna untuk membeli koin virtual untuk menambahkan lebih banyak follower dan like.

Aplikasi ini sukses dan selamat dari pengawasan Apple dan Google selama berbulan-bulan, menurut Symantec yang mulai menemukannya pada Oktober 2013 lalu.

Setelah Symantec memperingatkan Apple dan Google, aplikasi ini kemudian dihapus dari Google Play dan App Store per 25 Oktober dan 7 November 2013, seperti dilansir Mashable.

Namun ratusan ribu orang sudah terlanjur mengunduh dan menggunakannya. Pada 5 Oktober 2013, InstLike mencapai puncaknya di App Store dengan berada di peringkat 22 aplikasi yang paling sering diunduh.

Di Google Play, InstLike memiliki antara 100-500 ribu rating per minggunya sebelum dihapus Google.
Dari angka-angka tersebut diperkirakan bahwa setidaknya ada 100 ribu pengguna yang memberikan password mereka 'secara gratis' untuk InstLike.










references by inilah

 
Like us on Facebook