Baca Artikel Lainnya
Mata adalah indera yang sangat vital. Berkurangnya ketajaman mata dalam melihat, sudah cukup membuat repot seseorang. Pasalnya, mungkin Anda harus memakai kacamata atau mengalami penyakit mata yang lebih serius. Oleh karena itu, menjaga kesehatan mata sangat penting untuk dilakukan.
Dikutip dari She Knows, ada 10 cara yang bisa dilakukan untuk memberikan perlindungan pada kesehatan mata:
- Memakai kacamata hitam dengan bahan penolak sinar ultraviolet (UV) hingga 100 persen. Ini membantu Anda menghindari katarak, keriput, hingga kanker yang menyerang mata akibat paparan UV.
- Tidak merokok. Sebab, merokok memicu percepatan usia degenerasi makula (AMD). Baik perokok maupun mantan merokok berisiko terkena masalah ini yang salah satu bentuk penyakitnya adalah katarak.
- Makan dengan menu yang kaya nutrisi. Selain vitamin A, Anda perlu vitamin C, E, seng, lutein, zeaxanthin, omega-3 asam lemak DHA dan EPA untuk menjaga mata dari risiko degenerasi.
- Lakukan pemeriksaan mata dasar. Bagi Anda yang berusia 40 tahun ke atas, sebaiknya mulai lakukan pemeriksaan mata dasar secara teratur. Mulai usia ini, seseorang mulai mendapati risiko kesehatan pada matanya, baik berupa masalah penglihatan maupun munculnya penyakit. Pemeriksaan mata bisa mendeteksi perubahan dini yang terjadi di mata. Bagi penderita penyakit mata, diabetes, atau hipertensi sebainya menjalani pemeriksaan ini. Termasuk pula, disarankan memeriksakan mata bagi Anda yang memiliki riwayat atau gejala penyakit tersebut.
- Pakai pelindung mata saat melakukan aktivitas yang berisiko pada terjadinya cedera mata. Misalnya saat melakukan olahraga tertentu, menyambung besi dengan las, dan sebagainya.
- Pahami riwayat kesehatan keluarga Anda. Penyakit mata ada hubungannya dengan riwayat keluarga dan bersifat menurun. Jika ada keluarga Anda yang mengalami masalah kesehatan mata, ada baiknya Anda ikut berusaha melakukan pencegahan agar penyakit tersebut menurun ke Anda.
- Lakukan deteksi dini pada mata. Sekali pun Anda belum berusia 40 tahun, memeriksakan mata lebih awal itu lebih baik. Sebab, banyak penyakit mata yang bisa diatasi saat diketahui lebih dini.
- Kenali penyedia jasa perawatan mata yang dikenal memiliki reputasi baik. Hal ini termasuk dokter spesialis mata, rumah sakit, hingga penyedia alat optik dengan layanan perawatan mata yang memadai. Sehingga, jika mengalami keluhan pada mata, Anda tahu mesti pergi ke mena.
- Gunakan lensa kontak sesuai anjuran dokter. Bagi Anda yang memilih mengenakan lensa kontak, pastikan Anda mengetahui seluk beluk cara memilih dan metode perawatannya. Mintalah saran pada dokter mata Anda.
- Istirahatkan mata agar tidak kelelahan. Rumus sederhana untuk mengistirahatkan mata setelah lama di depan komputer, misalnya, adalah 20-20-20. Artinya, setelah 20 menit fokus menatap layar monitor, alihkan pandangan Anda pada jarak minimal 20 meter selama 20 detik. Ini menjaga Anda dari masalah sindrom mata kering hingga presbiopi
references by http://adf.ly/KdLCx
images by i2ioptometrists.co.uk