MASUKAN KATA DI KOTAK BAWAH INI UNTUK MENCARI.. LALU KLIK TOMBOL "SEARCH"

October 31, 2017

Nabilah JKT48 Graduate

Baca Artikel Lainnya

Salah satu frontliners grup idola JKT48, Nabilah graduate dari JKT48 bersamaan dengan surat perpisahannya yang bisa kamu baca di bawah ini. Gadis 17 tahun pemilik nama lengkap Nabilah Ratna Ayu Azalia ini memutuskan untuk graduate atau keluar dari grup idola JKT48 terhitung sejak 31 Oktober 2017.


“Karena kondisi kesehatan yang kurang baik, Nabilah Ratna Ayu Azalia (Team J) telah menjalani masa istirahat, akan tetapi karena tidak adanya pemulihan yang berarti, yang bersangkutan tidak dapat tampil kembali dengan kondisi prima di depan para fans semua,” tulis situs resmi JKT48.



Bersamaan dengan pengumuman tersebut, Nabilah turut melampirkan surat perpisahan. Berikut sebagian petikannya:

“Namun rintangan kali ini, aku harus memilih salah satunya, karena membagi kedua hal ini sangatlah sulit, pendidikan dan JKT(48). Keduanya membutuhkan konsentrasi lebih. Maka dari itu aku memilih berkonsentrasi ke pendidikan. Aku sudah mencoba menjalani keduanya, seperti sekarang ini. Tanpa kalian ketahui, ebebrapa bulan lalu hingga sekarang, aku berusaha mencoba untuk tetap menjalankan tanggung jawabku dengan latihan karena jujur aku terlambat untuk mengikuti latihan bersama dengan yang lainnya…”

Selain pendidikan, Nabilah juga mengaku kesulitan menjaga kesehatan setelah operasi usus buntu.

“Selain itu, saat tantangan yang paling besar untukku dalam berkegiatan di JKT48 adalah kondisi kesehatan aku sendiri. Setelah operasi usus buntu, kondisi aku tidak bisa kembali fit untuk tampil di atas panggung seperti dulu. Meskipun aku sudah diberi waktu untuk beristirahat oleh manajemen, tetapi kondisiku tidak kunjung membaik.”

Keseluruhan suratnya bisa dibaca dalam gambar di bawah ini:



Untuk diketahui, Nabilah sudah jarang tampil dalam berbagai kegiatan JKT48 sejak awal tahun ini. Sejak Juli lalu, ia mengambil hiatus dari aktivitas JKT48 dan tak pernah aktif di akun Twitter serta Instagram.

Nabilah beberapa kali tidak mengikuti event penting JKT48, seperti jarang tampil di teater, konser kelulusan Jessica Veranda, hingga pengumuman Senbatsu Sousenkyo (pemilihan member yang akan tampil) untuk singel Indahnya Senyum Manismu dst..

Meskipun begitu, ia masih terpilih karena berada di urutan bontot yaitu peringkat ke-16, turun delapan posisi dari peringkat ke-8 pada pemilihan sebelumnya.


Tanda pagar (tagar) atau hashtag #terimakasiNabilah tiba-tiba menjadi sala satu tranding topic Twitter Indonesia sejak pagi tadi.
Ternyata setelah ditelusuri oleh Tribunkaltim.co, Nabilah Ratna Ayu Azalia atau yang dikenal dengan Nabilah JKT48 memutuskan hengkang dari JKT48.
Selama kurang lebih 6 tahun menjadi member JKT48, pengumuman pengunduran diri itu telah dipublikasi melalui official website jkt48.com, Selasa (31/10/2017).


Keterangan admin menyatakan bahwa Nabilah yang merupakan Team J memiliki kondisi kesehatan yang kurang baik.

Diketahui sebelumnya, Nabilah sempat menjalani operasi usus buntu.
Meskipun Nabilah sempat menjalani masa istirahat, tetapi tidak ada pemulihan yang berarti.
Akibatnya Nabilah tidak dapat tampil dengan kondisi prima di depan para fans.
"Setelah berdiskusi dengan manajemen, Nabilah memutuskan untuk mengundurkan diri dari JKT48. Oleh karena hal tersebut, terhitung sejak 31 Oktober 2017 yang bersangkutan sudah tidak melanjutkan aktivitasnya di JKT48," begitu kalimat yang tertulis dalam situs tersebut.


Bersamaan dengan graduatenya itu, akun Twitter resminya kinipun dihapus dan kerugian kini dialami JKT48 karena Nabilah salah satu member yang memiliki banyak fans




references by duniaku, tribunnews

 
Like us on Facebook