MASUKAN KATA DI KOTAK BAWAH INI UNTUK MENCARI.. LALU KLIK TOMBOL "SEARCH"

March 21, 2018

Jenis Pekerjaan Yang Cocok Bagi Orang Pendiam

Baca Artikel Lainnya

Kamu seorang pendiam? Bingung mencari pekerjaan yang sesuai dengan sifat kamu? Tidak perlu bingung. Sebenarnya ada banyak pekerjaan yang bisa kamu jalani, lho. Tidak percaya? Simak beberapa profesi yang cocok untuk orang pendiam berikut.



Tidak pandai dan jarang bicara bukan masalah besar untuk jadi seorang penulis handal. Asalkan kamu pandai merangkai kata dalam bentuk tulisan, kamu bisa menekuni profesi ini. Meski ada beberapa penulis merangkap sebagai pembicara, masih banyak penulis yang sukses tanpa berbicara di depan publik. Komunikasi penulis seperti ini biasanya hanya dengan pihak redaksi, terutama editor.

Translator

Pekerjaan sebagai seorang translator akan sangat sesuai untuk kamu yang pendiam dan menyukai bahasa. Beda dengan interpreter, translator umumnya lebih fokus dalam menerjemahkan kalimat mulai dari dokumen bisnis sampai naskah film. Sifat pendiam justru bisa membantumu untuk fokus menerjemahkan dokumen yang kamu dapatkan. Para penerjemah akan lebih banyak berinteraksi melalui email untuk menerima dan menyerahkan proyek terjemahannya.

Akuntan

Jika kamu ahli dalam soal hitung-menghitung, kamu bisa coba jadi akuntan. Meskipun tidak banyak berinteraksi, seorang akuntan justru berperan penting karena laporan keuangan yang kamu susun adalah gambaran kondisi finansial perusahaan yang bahkan bisa bantu jadi penentu alokasi keuangan selanjutnya.

Desain Grafis

Karena pekerjaan ini membutuhkan konsentrasi tinggi, kamu akan membutuhkan lebih banyak waktu untuk tenang jika menjadi seorang desain grafis. Komunikasi verbal kamu relatif lebih sedikit daripada seorang public relation.

Pustakawan

Meski terkesan mudah, tidak semua orang bisa jadi pustakawan. Salah satu hal yang harus dimiliki pustakawan adalah kemampuan untuk tenang karena tugasmu tidak hanya mengatur buku-buku tapi juga menjaga ketenangan perpustakan. Cocok banget buat kamu yang memang pendiam.


Editor Film, Video atau Audio

Lebih suka mendengarkan daripada berbicara? Profesi editor video atau audio bisa jadi pilihanmu. Menjadi editor di bidang ini akan menuntut kamu untuk banyak mendengarkan dan mengamati audio atau video. Kamu tidak diharuskan untuk banyak berbicara dalam mengerjakan tugasmu.


Programmer Komputer

Pekerjaan untuk pendiam lain yang bisa kamu coba adalah programmer. Menggunakan bahasa program itu tidak mudah dan butuh konsentrasi serta ketelitian. Karena alasan inilah seorang programmer biasanya lebih tenang dalam mengerjakan tugasnya.


references by okezone

 
Like us on Facebook