MASUKAN KATA DI KOTAK BAWAH INI UNTUK MENCARI.. LALU KLIK TOMBOL "SEARCH"

December 12, 2017

Jersey Persib 2018-2019

Baca Artikel Lainnya

Apparel Persib Bandung untuk kompetisi musim 2018 dipastikan tidak mengalami perubahan. Tim berjulukan Pangeran Biru ini masih tetap setia menggunakan Sportama. Apparel lokal yang sudah dua musim ini mendukung Persib, kembali akan menunjang perlengkapan pertandingan tim kebanggaan warga Bandung dan Jawa Barat ini. Mulai jersey, baju, jaket, kaus kaki, hingga perlengkapan lain.



"Iya, apparel Persib untuk musim 2018 masih sama dengan musim ini (Sportama)," ucap Direktur PT Persib Bandung Bermartabat (PBB) selaku pengelola klub Persib, Teddy Tjahyono, di Graha Persib, Jalan Sulanjana Bandung, Senin (11/12/2017).


Teddy memastikan di musim depan Persib akan menggunakan desain baru yang lebih elegan. Selain itu, unsur kedaerahan Jawa Barat akan tetap ada dalam jersey terbaru Persib Bandung.

"Susah ngomongnya yah, Intinya kita lebih ke sederhana maksudnya. Unsur kedaerahan ada di detail-detailnya itu ada desainnya, tapi kita belum finalkan, masih berubah terus, belum kita pastikan, lebih baik nanti kalo udah final," beber Teddy.

Manajemen juga berusaha mempertahankan atau memeperpanjang beberapa sponsor agar logonya tetap ada di jersey Persib untuk musim depan. Dirinya enggan menyebutkan daftar sponsor yang akan diperpanjang tersebut.

"Pastinya nanti saja pas saat launching tim, sponsor masih ada yang bertahan tapi untuk yang lepas belum tahu, karena kontraknya masih ada," ujar dia.



JERSEY PERSIB PIALA PRESIDEN 2018


Manajer Merchandise PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), Achmad Gunawan masih menutup rapat terkait desain jersey yang akan digunakan para penggawa Persib di kompetisi 2018 mendatang. Masih banyak tahapan menjadi alasannya.

Seperti halnya data size tiap pemain yang belum rampung. Wajar, karena hingga kini skuat Persib belum terkumpul sepenuhnya dan beberapa diantaranya masih dalam tahap negoisasi kontrak

Tak hanya itu, pria yang akrab disapa Iwan ini mengaku bahwa pembuatan desain jersey Persib 2018 terkendala dengan proses produksi yang terbentur dengan beberapa momen libur akhir tahun.



Jika pada musim Liga 1 2017 tinta sablon sponsor maupun nomor punggung menggunakan warna emas, di Piala Presiden 2017. Persib Bandung akan menggunakan tinta sablon dan tulisan sponsor warna Putih



JERSEY PERSIB BANDUNG PIALA PRESIDEN 2018




JERSEY PERSIB LIGA 1 2018


Jersey Persib Bandung baik yang original, maupun KW banyak terjual di berbagai situs jual-beli online /marketplace ternama di Indonesia dibandingkan dengan klub-klub lainnya karena memiliki pasa pangsarnya tersendiri. selain itu Jersey Persib Laris Manis saat Ritual Tukar Jersey antar tim lawan Liga 1 2017 usai pertandingan selesai.

Berdasarkan data, rata-rata ada belasan kostum Persib habis dalam ritual tukar jersey antar pemain setelah pertandingan.

"Melalui data yang dihimpun dari bagian peralatan tim Maung Bandung, rata-rata 11 potong jersey Persib diminati pemain lawan dalam setiap laga Liga 1 2017 ini," bunyi pernyataan dalam situs resmi Persib Bandung.

"Jumlah bertukar jersey paling banyak dalam sebuah laga terjadi saat Persib berhasil menaklukkan Sriwijaya FC dengan skor 4-1 di Palembang pada pekan ke-23, 4 September 2017. Total ada 21 jersey Persib ditukar pemain lawan dan diminta suporter dalam laga tersebut," lanjut pernyataan tersebut.

Kondisi tersebut memang bisa dipahami mengingat dalam setiap lini di dalam skuat Persib Bandung hampir semua pemain berstatus pemain nasional. Belum lagi ada sosok Michael Essien yang musim 2017 menjadi marquee player bagi Maung Bandung.

Dari sekian banyak jersey yang ditukar kepada pemain tim lawan, memang jersey bernomor punggung 5 milik Michael Essien yang paling diminati. Status marquee player yang pernah tampil di Piala Dunia dan sejumlah klub top Eropa membuat para pemain Indonesia ingin memiliki kenangan berhadapan dengan Essien.


AFC Sebut Persib Klub Paling Populer di Asia

Rilis AFC yang  memilih klub paling terpopuler se-Asia. Tidak ada yang menyangka, ternyata Persib Bandung keluar sebagai pemenang. Berdasarkan pantauan media sosial, klub asal Kota Kembang ini menempati peringkat pertama dengan pencapaian follower Facebook sebanyak 9,5 juta orang lebih!



Teddi mengatakan Persib akan melakukan launching tim dua minggu sebelum Liga 1 2018 digelar.

"Kalau rencananya Liga 1 akan digelar pada akhir Februari, mudah-mudahan dua minggu sebelumnya kami sudah launching," kata dia.

Launching PERSIB LIGA 1 2018

PT. Persib Bandung  Bermartabat (PBB) menargetkan peluncuran (launching) tim Persib Bandung untuk Liga 1 2018 pada awal Maret. Namun kepastian tanggal peluncuran masih menunggu empat pemain tambahan yang saat ini masih dibidik.

Komisaris PT. PBB Kuswara S Taryono mengatakan, awalnya peluncuran tim Persib Liga 1 2018 akan dilakukan berbarengan dengan peresmian Akademi Persib oleh Javier Zanetti. Namun padatnya jadwal mantan kapten Inter Milan itu membuat persemian Akademi Persib dimajukan pada 13 Februari 2018 lalu.

“Untuk launching tim Persib Liga 1 2018 akan kita lakukan pada awal Maret, tetapi untuk tanggalnya belum bisa kita pastikan karena kita juga masih menunggu tim lengkap dengan rencana datangnya empat pemain tambahan,” Tutur Kuswara, Jumat 16 februari 2018.

Kuswara menambahkan, saat ini manajemen masih mengusahakan mendatangkan pemain sesuai rekomendasi dari Roberto Carlos Mario Gomez. Sebelumnya nama-nama seperti Andik Vermansyah dan Michale Rumere dkabarkan menjadi salah satu bidikan pelatih asal Argentina ini.

“Intinya tim pelatih sedang mencari pemain yang pas, kemarin dari beberapa yang diusulkan tidak semua dalam posisi bebas kontrak. Ada yang direkomendasikan tapi pemain yang bersangkutan sudah ada komitmen dengan klub sebelumnya,” kata Kuswara.

Menurut Kuswara, selama ini manajemen tidak tinggal diam dan bahkan langsung bergerak begitu pelatih menyodorkan nama-nama pemain tambahan untuk Persib seperti yang telah direkomendasikan. Sebelumnya jajaran petinggi PT. PBB pun telah melakukan pertemuan terkait persiapan tim dan perekrutan sejumlah pemain tambahan untuk melengkapi kuota jumlah pemain di Liga 1 2018.

“Liga kan diperkirakan baru berlangsung pada bulan Maret, jadi paling tidak kita tunggu sampai batas akhir penutupan pendaftaran pemain. Untuk pemain ini kita masih upayakan yang terbaik untuk tim. Jadi kita sedang berpikir keras untuk pemain yang masih mungkin bisa bergabung dengan Persib,” tutur Kuswara.


Manajemen PT Persib Bandung Bermartabat (PBB) saat ini sedang mempersiapkan acara launching tim Persib Bandung yang akan berlaga di kompetisi Liga 1 2018.
"Launching ini akan memperkenalkan para pemain yang akan berlaga di kompetisi dan jersey, dan Insha Allah sponsor yang akan membantu kita selama mengarungi kompetisi 2018 dikenalkan," ucapnya. 

Kuswara tidak memberikan informasi secara rinci, perusahaan apa saja yang akan menjadi sponsor sang Pangeran Biru.  "Alhamdulillah sponsor yang bantu masih komitmen untuk Persib di 2018. Termasuk nanti ada sponsor yang untuk latihan, nanti saya cek lagi, karena ada bidang khusus untuk sponsor. Nanti kelihatan pas launching siapa sponsor utamanya di jersey," jelasnya. 

Selain itu, Kuswara menuturkan, pada acara launching tidak menutup kemungkinan manajemen akan memperkenalkan pemain baru. Pasalnya, pelatih Persib, Roberto Carlos Mario Gomez masih membutuhkan tambahan pemain terutama posisi striker, untuk mengarungi kompetisi Liga 1 2018. 


Komisaris PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), Kuswara S Taryono mengatakan, jersey Maung Bandung musim depan akan mengandung sebuah filosofi yang artinya cukup mendalam.

Meski tak menjelaskan secara detail, Kuswara menjelaskan bahwa dalam jersey tersebut ada pesan untuk para pemain Persib supaya terus berlari untuk mengejar prestasi.

Kuswara mengatakan, dengan seragam tanding barunya nanti Persib bisa kembali meraih gelar juara seperti di musim 2014 silam.

”Berlari di sini (maksudnya) untuk mengejar impian menjadi juara. Intinya kami berusaha kembali menggapai cita-cita (juara). Nanti ada desain khusus lha,” kata Kuswara belum lama ini.

Kuswara mengaku sengaja tidak menjelaskan secara khusus seperti apa desain jersey Persib musim depan supaya Bobotoh penasaran.

Kecintaan para supporter Persib yang dikenal dengan sebutan Bobotoh membuat penjualan jersey klub berjuluk Maung Bandung laris manis di pasaran. Walaupun harganya bisa dikatakan tidak murah, para Bobotoh rela merogoh kocek cukup dalam untuk membeli jersey tersebut.

Toko original jersey Persib yakni The Fanshop Viking di Jalan Begawan No 56 Kota Bandung, Rabu (21/2), ramai dipadati Bobotoh. Warna biru sangat dominan saat memasuki toko tersebut. Kebanyakan pembeli jersey Persib Bandung adalah pendukung yang sudah mapan.

Marketing Fanshop Viking Persib Abel Sastranegara mengatakan, peminat jersey sendiri dari para bobotoh dirata-ratakan berusia 27 hingga 40 tahun. "Biasanya orang-orang yang sudah mapan, kan jersey harganya lumayan," kata Abel kepada JawaPos.com.


Untuk harga jersey dijual seharga Rp 400 ribu per kaos. "Itu harga termurah, tapi di sini jersey ya harganya sama semua. Tapi itu cuma kaosnya saja," tuturnya.



Menurut Komisaris PT PBB, Kuswara S Taryono, acara launching tim Persib untuk musim 2018 ini rencanannya akan digelar di Graha Persib, Jalan Sulanjana, Kota Bandung.

Pada acara nanti, manajemen juga akan memperkenalkan jersey dan sponsor yang akan mendukung Persib mengarungi musim 2018.

"Perkenalan tim Persib dan jersey dan acaranya di Graha Persib. Poin pentingnya tim Persib dan jersey. Sabtu 17 Maret 2018 acaranya sore," kata Kuswara, Jumat (9/3/2018).


Setelah kegiatan launching, manajemen juga akan menggelar Persib Run yang merupakan acara perayaan ulang tahun Persib ke-85 di Stadion Siliwangi, Kota Bandung, Minggu (18/3/2018).

Saat ini, menurut Kuswara, manajemen sedang mematangkan persiapan untuk launching dan Persib Run.

"Kemudian 18 Maret lanjut acara Run, terus dilanjutkan dengan acara HUT Persib. Rencananya di Stadion Siliwangi. Rundown nanti dikabari lagi," ucap Kuswara.



Pada launching nanti, jersey Persib juga akan diperkenalkan ke hadapan publik Bandung. Jersey Persib musim depan akan lebih sederhana daripada musim ini.



Peluncuran Jersey Persib Bandung Ditayangkan Langsung Twitter

Twitter mengumumkan kerjasama dengan Persib Bandung (@persib) pada Kamis (15/3/2018). Kemitraan itu dalam bentuk saat peluncuran jersey musim 2018 pada Sabtu (17 /3/2018). Peluncuran seragam Persib akan ditayangkan secara langsung (live streaming) dan eksklusif di akun Twitter @persib.

Ini adalah pertama kalinya peluncuran seragam klub ditayangkan eksklusif di Twitter di Asia Pasifik.

“Indonesia dan sepak bola adalah dua hal yang tidak terpisahkan.”

“Sebagai negara sepak bola-sentris, penggemar sepak bola pergi ke Twitter untuk membicarakan tim dan atlet favorit mereka.”

“Kami sangat senang bisa kerja sama dengan Persib agar dapat membawa pengalaman live peluncuran seragam tim ini untuk membantu menghubungkan mereka dengan para suporter mereka,” kata Maurizio Barbieri, Head of Sports Partnerships Twitter di Asia Tenggara.

Dengan karakternya yang live dan publik, Twitter memainkan peran kunci dalam membantu tim olahraga dan komunitas untuk menangkap kegembiraan permainan.

Selain itu juga membagikannya secara real-time kepada penggemar dan penonton di seluruh platform, jauh melampaui pengikut yang ada pada akun Twitter mereka.

Melalui Twitter, @persib dapat memperluas jangkauan kontennya ke para penggemarnya.


Persib Bandung berencana untuk melakukan peluncuran jersey musim 2018 di Bandung, 17 Maret nanti. Menariknya, acara peluncuran tersebut bakal ditayangkan langsung dan eksklusif oleh Twitter melalui akun @persib.



Jersey Persib Liga 1 2018 ini akan menggunakan variasi warna biru-putih. dibagian bawah samping masih menggunakan motif diamond seperti musim 2017.




Diprediksi, Jersey Original dengan nama Essien akan menjadi incaran para kolektor Jersey, lantaran musim 2018/2019 adalah musim terakhir Essien dengan Persib Bandung mengingat usia dan tenaganya yang tak muda lagi

Klub-klub elite eropa pernah ia jajaki seperti Chelsea, Real Madrid, AC Milan, Olympiq Lyon dan telah mempersembahkan gelar bergengsi. Gelar juara Liga Champions dan Liga Inggris pun pernah ia rasakan.

Tentu Jerseynya akan diincar par apemain lawan dan juga dibeli karena pemain Bintang Eropa yang berprestasi bersama klubnya tidaklah banyak yang merumput di klub di Indonesia. terutama jika Persib Bandung bisa merai gelar Juara Liga 1 2018 bversama Essien, mungkin harga jersey orisnalnya akan lebih mahal

Namun sayang Michael Essien tak terlihat hadir saat Persib Bandung Launching, diperkirakan ia akan dipinjamkan ke klub lain karena masih terikat kontrak dengan Persib Bandung selama 2 tahun











Tak Sampai Setengah Jam, Lebih 100 Jersey Ludes


PERSIB Merchandise Store resmi dibuka untuk umum hari ini, Minggu 18 Maret 2018 tepat pukul 10.00 WIB. Persib Merchandise Store ini bertempat di lantai 2 Graha PERSIB, Jalan Sulanjana, Kota Bandung.

Pembukaan Persib Merchandise Store langsung mendapat antusiasme yang tinggi dari para Bobotoh. Ratusan Bobotoh langsung menyerbu sesaat setelah pembukaan dimulai.

Bahkan, banyak dari mereka sudah mengantre beberapa jam sebelum store resmi dibuka., Tak perlu menunggu lama, lebih seratus jersey original PERSIB, baik home dan away, ludes tak lebih dari 30 menit setelah Merchandise Store dibuka.

"Yang paling diminati memang jersey. Kita hitung saja, ada 12 hanger (gantungan baju) untuk jersey original. Satu hanger isinya 10 jersey, dan sekarang semua habis," ungkap Sigit Nurbandi, salah satu petugas PERSIB Merchandise Store, Minggu 18 Maret.

JERSEY HOME DAN THIRD PERSIB LIGA 1 INDONESIA 2018/2019 JADI INCARAN BOBOTOH, STOK LEBIH DARI 1000 JERSEY HABIS PADA MINGGU PERTAMA

“Pada pembukaan took tanggal 19 kemarin kita sudah siapkan 1000 jersey, dan untuk jersey home serta jersey netral langsung habis. Sekarang untuk sementara tersisa tinggal jersey tandang (warna putih),” tutur Store Manager Offical Persib Store, Okta Triana, Selasa, 20 Maret 2018.

besarnya animo bobotoh untuk memiliki Jersey terbaru yang dianggap mereka bagus, tak heran jika dalam waktu tiga hari jersey yang terjual sudah lebih dari 1000 buah.

"Yang paling laku adalah Jersey Bojan (Mallisic) dan (Jonathan) Bauman," ujar bagian promosi Persib Store, Aria Sanjaya

"Kalau diberi  nama pemain bisa ditunggu.Tapi jika nama sendiri bisa sampai tiga hari," jelas Aria.

Selain jersey, PERSIB Merchandise Store ini juga menyediakan berbagai macam barang serta pernak-pernik resmi bertemakan PERSIB seperti, Snapback, T-Shirt, Sweater, Syal, Tumbler, Payung dan masih banyak lagi.

Perancang Jersey Persib, Achmad Gunawan Anwar menjelaskan soal detail desain yang ditampilkan dalam kostum yang akan dikenakan Supardi Nasir dkk di Liga 1 2018 yang akan bergulir 23 Maret nanti.


Menurutnya, jersey Maung Bandung musim ini ada perubahan warna dibandingkan tahun lalu. Di mana warna biru musim ini tampak lebih muda ketimbang sebelumnya. Namun menurutnya, warna tersebut sempat dipakai Persib pada musim 2010/2011.

"Sebenarnya warna ini pernah dipakai saat 2010/2011 zaman Miljan Radovic"

Secara tematik, pria karib disapa Iwan ini mengadopsi jersey di musim 1994/1995, saat Persib juara Liga Pertama. Di mulai dari fount huruf yang bernuansa klasik dan kerah model V. Bahkan beberapa nama pemain zaman itu pun disematkan pada jersey musim ini.


Sentuhan klasik tersebut untuk menumbuhkan kembali semangat ketika di zaman itu. Terlebih, kata dia, tren fasyen itu selalu berputar. "Cuma dibikin lebih modern sedikit. Walaupun masih gaya waktu pertama kali (Persib) mengangakat piala Liga Indonesia pertama," kata dia.


Tampak pula detail segi enam yang memang jadi andalan di beberapa bagian. Seperti pada ornamen kujang pada nomor punggung, juga di bagian depan dan belakang. Segi enam ini senada dengan elemen grafis pada setiap ruangan di Graha Persib, Jalan Sulanjana, Kota Bandung.


"Itu sebenarnya basik bentuk bola. Kalau bentuk sempurna akan menjadi sebuah bola. Selain untuk nafas funsinya ya memang kita bangun ke depan yaitu harus membangun Persib," paparnya.


Tampak pula ciri khas Maung, yakni loreng alias belang di bagian punggung dan perut. Hanya saja dibuat samar agar tidak kaku. Demikian elastisnya tidak akan terganggu. Iwan juga mengakui, ada pula masukan dari owner dan aparel pada desain jersey musim ini. "Saya selalu berusaha membuat itu tidak terlihat terlalu ramai. Tapi good looking," jelasnya.


Pria kelahiran Sukabumi 3 Maret 1980 ini tak menampik, pada setiap tahunnya jersey Persib selalu ramai diburu. Tak terkecuali di musim ini meskipun dia tak menampik atensi dari bobotoh lebih besar musim lalu.


"Kalau dibilang jujur musim lalau lebih ramai karena ada pemain bintang dunia (Michael Essien dan Carlton Cole," ungkapya.


Kendati begitu, dia beberkan animo bobotoh cukup besar di musim ini. Bahkan habis dalam waktu 30 menit saja. Itu terjadi saat Persib Merchandise Store resmi dibuka untuk umum, Minggu 18 Maret 2018 tepat pukul 10.00 WIB.


Tahun ini karena kita sekarang punya rumah baru yang lebih cantik, lebih manis dan alhamudulillah sekarang sudah tersedia jadi orang beli langsung bisa bawa pulang enggak usah nunggu beberapa hari untuk produksi," pungkasnya.



DETAIL JERSEY PERSIB BANDUNG MUSIM 2018 2019
  • Untuk bahan kain menggunakan 100% Polyester,
  • Dibagian dalam bagian bawah Jersey Persib ada Pita berwarna Navy dengan tulisan/printing Logo Persib sebagai spasi/pembatas dan nama-nama dari Legenda Persib. Diharapkan para pemain musim ini akan berjuang dengan hati agar Persib kembali menjadi juara sekaligus legenda agar beberapa puluh tahun kedepan, nama mereka akan tercantum dan teringat di Jersey masa depan Persib Bandung
  • Ada sablon ukuran pakaian, misal S/M/L/XL/XXL
  • Logo Sportama dan Logo persib menggunakan Sablon Karet 3D Timbul, bukan Sablon/Printing atau bordir
  • Dibagian dada bagian atas hingga ke bawah ada motif/corak Sarang Lebah / Hexagon + kombinasi kulit maung / harimau warna hitam plastisol yang tekstur sablonnya timbul jika disentuh.  Bentuk segi enam melambangkan sarang lebah, hewan yang terkenal solid dalam bekerja sama. 
  • Dibagian belakang, bagian atas hingga bawah hanya ada motif sarang lebah saja , corak maung ada dibagian bawah, tidak seperti pada bagian depan. yang ditempatkan pada bagian atas
  • Bagian kerah leher kepala ada motif list garis mirip Jersey Klasik Persib saat juara liga Indonesia tahun 1994, sedangkan dibagian ujung lubang tangan putih ada motif kulit harimau/maung berwarna biru. Keduanya berbahan campuran karet+kain elastis
  • Bagian Belakang dan bagian atas dekat leher ke belakang punggung ketiak belakang dan bawah samping jersey ada motif/strip garis Putih jahitan rantai. membentuk pola huruf V (Victory)
  • Bagian celana samping masih disponsori oleh Go-PAY GOJEK
  • Font belakang ada motif senjata Kujang + Logo Persib dibagian Bawah setiap Nomornya. Warna Font Nomor pemain terdiri dari 2 warna: warna Putih dan Outline  Biru muda / Turkis.
  • Dibagian belakang atas leher luar bagian atas KOPI ABC,  ada tulisan "PANGERAN BIRU"
  • Letak/Posisi sablon KOPI ABC dan FWD asuransi Hodup ukurannya sejajar dan ukuran sablon panjang x lebarnya sama
  • Warna Biru yang digunakan agak lebih cerah, dibanding musim kemarin yang lebih Gelap
  • Dibagian sekitar ketiak samping menggunakan jenis kain lubang-lubang/pori-pori kecil yang berfungsi sirkulasi udara agar badan tetap dingin saat dipakai berlari atau suhu tubuh panas seperti yang ada pada jersey Nike

Jersey Persib Bandung, jika dilihat dari jauh memang terlihat seperti biru terang seperti biasa saja, namun jika dilihat dari jarak yang dekat akan nampak keindahannya desain dan filosofinya





















Jersey Persib memang selalu padat diisi berbagai macam ornamen, termasuk logo sponsor. Namun untuk menentukan tata letak itu rupanya tak sembarangan, dibutuhkan pemikiran, dan perasaan.

Perancang jersey original Persib, Achmad Gunawan Anwar, mengatakan dia menghabiskan 4-5 bulan untuk menemukan desain yang pas. Bagian yang paling mengasyikan sekaligus paling memutar otak yaitu ketika menyematkan beberapa ornamen agar tampak indah.


Pria karib disapa Iwan ini, memiliki cara tersendiri memasang beberapa ornamen agar presisi. Dia tak menggunakan penggaris atau alat pengukur lainnya, namun hanya mengandalkan tangan untuk mengukur. "Pakaian apapun itu kita harus pakai rasa. Mata dan tangan harus merasakan," ujar pria karib disapa Iwan ini. Pria lulusan S1 Desain Komunikasi Visual (DKV) di STISI Bandung ini pun memperhatikan jenis bahan dan warna kain yang digunakan. Selain berkualitas, dia sampaikan, jersey Persib harus tampak megah bilamana tertangkap kamera televisi.


"Termasuk mengatur logo sponsor yang harus terlihat jelas walaupun dipandang dari jauh," imbuhnya.


Bagi Iwan, jersey tak ubahnya sebagai sejarah. Selain piala yang akan dikenang suporter kostum tim juga jadi pelengkap. Karena itu ada kebangaan tersendiri bilamana jersey garapannya mendapat apresiasi. Iwan pernah merasakan itu, tatkala kali pertama mendesain jersey Persib. Tepatnya di musim 2009, dia mendapat chalange dari manajemen untuk membuat jersey menonjolkan ciri khas yang kuat.

"Saat itu aparelnya Joma, dan jersey itu dipajang pada kantor Joma di spanyol," kenangnya



JERSEY GK KIPER / KEEPER PERSIB MUSIM 2018/2019

Jersey untuk Keeper/GK/Kiper terdiri dari dua warna yaitu Merah dan Abu-Abu. Dijual mulai dari kisaran harga Rp. 450.000. Jersey kiper ada tiga warna yaitu Merah, Hijau Stabilo dan Abu-Abu






POLO SHIRT PERSIB BANDUNG 2018



JERSEY LATIHAN/TRAINING/ PERSIB MUSIM 2018-2019 
[BELUM RILIS JERSEY LATIHAN BARUNYA, NANTI DIUPDATE KALAU SUDAH ADA]

Panther minuman berenergi dipastikan memperpanjang kerja samanya dengan Pangeran Biru agara nama dan logonya ada di Jersey Latihan persib Bandung musim liga 1 2018/2019, kerjasama ini tecatat dimulai pada tahun 2016 lalu.



"Panther percaya bahwa latihan merupakan kunci bagi keberhasilan Persib, oleh karenanya, Panther selalu setia dan tidak ingin kehilangan momen untuk terus memberikan energi ekstra bagi para pemain," ujar Yuna Eka Kristina, Senior Public Relations Panther Energy mengenai mengapa memilih untuk mensponsori jersey latihan di 2018 ini.

Produk minuman berenergi ini justru memilih nampang di seragam latihan. Hal ini dilakukan sejak pertama kali bermitra dengan Persib tiga tahun lalu. Yuna Eka Kristina selaku Senior Public Relations Panther Energy menjelaskan pihaknya punya alasan kuat mengapa berpromosi lewat jersey latihan.




Kenapa Persib saat ini tidak kerjasama dengan Adidas, Puma atau Nike? 
Sportama adalah milik dari pemilik Persib Glen Sugita, jadi keuntungan penjualan dari Jersey tersebut bisa disisihkan untuk membeli Pelatih , Pemain dan vberbagai infrastuktur Persib Bandung

Jika menggunakan apparel luar, kemungkinan untungnya akan menjadi lebih kecil dan dananya bukan mengalir untuk Persib, karena harus berbagi keuntungan dengan apparel tersebut



JERSEY HOME PERSIB BANDUNG 2018/2019
Jersey away Persib bagian atas berwarna Biru dan Putih


JERSEY AWAY PERSIB BANDUNG 2018/2019
Jersey away Persib bagian atas berwarna Putih dan Biru


JERSEY THIRD PERSIB BANDUNG 2018/2019
Jersey away Persib Third bagian atas berwarna Hitam dan Hitam




BAGAIMANA CARA BELI/ORDER JERSEY PERSIB ORIGINAL BAGI YANG DILUAR KOTA BANDUNG?

Guna mengakomodir keinginan Bobotoh di luar kota Bandung yang ingin memiliki jersey original PERSIB 2018, kini PERSIB Merchandise Store hadir memberikan kemudahan pelayanan. Untuk bobotoh di luar kota seluruh Indonesia, mulai hari ini, Rabu 22 Mei 2108, bisa melakukan pemesanan jersey original PERSIB melalui kirim email ke store@persib.co.id dan sambungan aplikasi WhatsApp (WA) dengan nomor 085864161933.

Bahkan, tak hanya untuk tanah air saja, PERSIB Merchandise Store juga melayani pemesanan jersey seharga Rp. 400.000 ini bagi Bobotoh yang berada di luar negeri.

Pemesanan saat ini hanya berlaku khusus untuk jersey home saja. Untuk jersey away (putih) dan jersey ketiga (hitam) masih belum bisa dilakukan, namun akan tersedia dalam waktu dekat. Jersey tersedia dalam berbagai ukuran, mulai dari medium (M) hingga double extra large (2XL).

Selain jersey PERSIB 2018 edisi pria dewasa, tersedia juga jersey PERSIB 2018 edisi wanita dewasa dan edisi anak-anak. Jersey edisi wanita dewasa dapat dibawa pulang seharga Rp. 400.000, sedangkan harga jersey edisi anak-anak sebesar Rp. 250.000.

Harga di atas masih dil uar ongkos kirim (ongkir). Ongkir tersebut disesuaikan dengan domisili pemesan serta kurir jasa pengiriman yang dipilih.

Berikut prosedur pengiriman jersey original PERSIB 2018:

1. Tanpa Nameset, pengiriman dilakukan satu hari (H+1) setelah transaksi dilakukan
2. Nameset pemain PERSIB, pengiriman dua hari (H+2) setelah transaksi dilakukan
3. Custom Nameset, pengiriman empat hari (H+4) setelah transaksi dilakukan.

Untuk pemesanan di atas pukul 20.01 malam, termasuk ke pemesanan hari berikutnya. PERSIB Merchandise Store buka mulai pukul 10.00 WIB dan akan tutup pada pukul 20.00 WIB.***




JERSEY PERSIB BANDUNG PIALA INDONESIA 2018/2019

Info tentang jersey Persib yang berlaga di Piala Indonesia musim 2018-2019 akan diupdate jika ada info. belum diketahui apakah akan menggunakan jersey yang sama atau akan mengeluarkan desai khusus Piala  Indoensia byang dulu dikenal dengan COPA INDONESIA



Entah mengapa setiap Persib Bandung bermain dan jika Persib  imbang atau kalah, banyak supporter klub lain ikut berkomentar negatif atau nyinyir di sosial media, bisa dibuktikan di berbagai kolom komentar media baik facebook, instagram atau Twiiter usai Tim Persib melakukan sebuah pertandingan, hal itulah yang menjadikan Persib kian populer.


Berbeda dengan Tim/Klub lainnnya yang sepi di kolom komentar atau jumlah respon tombol Likesnya diberbagai sosial media.

Tak hanya itu, jika Persib Bandung bertandang ke klub lainnya, hampir dipastikan para penonton lawan akan memenuhi stadion dan harga tiket menjadi lebih mahal dibanding kedatangan tim lainnya, karena Persib Bandung memiliki daya tarik tersendiri bagi klub-klub lainnya


Berikut daftar lengkap 14 Sponsor PERSIB di Go-Jek Traveloka Liga 1 2018:

IndoFood + IndoMie

Gudang Garam Internasional Pria Punya Selera

FWD Asuransi

Corsa Ban Motor

96.4 FM Bobotoh FM



Bagi Bobotoh yang ingin membantu keuangan klub Persib Bandung membangun berbagai fasilitas dan infrastruktur, juga membeli pemain/pelatih Mahal dan berkualitas, disarankan menggunakan produk-produk yang mensponsori Persib, membeli tiket Persib saat bertanding di Bandung dan membeli Jersey yang original.

Setelah tahun lalu Manajemen bisa membeli Bus Persib dengan mandiri tanpa uang APBD atau meminta dana Pemerintah, Tahun ini manajemen Persib baru bisa merenovasi Graha Persib agar lebih bagus saat dikunjungi fans Persib, Manajemen berencana membuat lapangan berlatih sesuai standar FIFA kedepan dan sejumlah fasilitas lainnya untuk tim Persib  Bandung

Jersey original atau Jersey yang asli dijual resmi Galeri Persib, harganya kisaran Rp 299.000 bagi bobotoh yang memiliki kartu anggota (Member) PERSIB , dan Rp 399.000 bagi Bobotoh yang tidak memiliki kartu anggota. Untuk celana persib original dibanderol dengan harga Rp.90.000

Harga mungkin bisa berubah sewaktu-waktu. Tentu, secara kualitas, jersey original akan lebih nyaman dipakai dan memiliki nilai kebanggan tersendiri bagi para pemiliknya.

Jersey ini bisa dibeli langsung di gerai resmi merchandise Persib yaitu Graha Persib Jl. Sulanjana No. 17 Kota Bandung Official PERSIB Bandung Store. Sebelum mengambi dan membeli Jersey , perhatikan dulu jahitan maupun kualitas sablonannya, jika ada cacat maka minta tukar jersey yang tidak ada cacatnya saat pembayaran di kasirnya. Jika terlanjur beli dan kurang teliti ada sablon tulisan yang terlepas, gunakan kertas HVS atau kertas bekas beli jersey lainnya yang warna putih lalu press + gosok perlahan=lahan dengan strika panas agar sablonnya bisa menempel kembali

Manager Merchandise PT Persib Bandung Bermartabat (PT PBB), Achmad Gunawan Anwar, membenarkan jersey baru Persib musim 2018 mengalami kendala di bagian sablon.

"Memang ada beberapa konsumen datang kesini (Graha Persib). Kami coba betulkan bagian yang rusak. Untuk yang mengelupas sedikit, kami bakal press ulang. Tapi, kalau perlu di ganti, mohon sekiranya bisa menunggu di pertengahan April sampai bahan pengganti datang semua," jelas Iwan, sapaan akrabnya.

Saat ini, lanjut Iwan, segala permasalahan yang ada di jersey Persib 2018 sudah bisa ditangani lantaran pihaknya mengganti bahan sablon dari besd air ke besd minyak.

"Kebetulan kain jersey yang sekarang berbahan minyak, jadi reaksinya agak sedikit berbenturan kalau menggunakan besd air. Daripada tidak menyatu lagi, kami ganti memakai besd minyak. Kami komplain ke tempat sablonnya dan akhirnya mereka sanggup, dan minta waktu sampai pertengahan April," ujarnya.

JIKA KAMU KURANG TELITI SAAT MEMBELI DAN ADA SABLON YANG KURANG SAAT PROSES PRESSINGNYA, KAMU BISA MEMBAWANYA LAGI KE GRAHA PERSIB , TUNJUKAN NOTA/FAKTUR/KWITANSI PEMBELIAN UNTUK DIPERBAIKI ATAU DITUKAR JIKA MEMANG TIDAK BISA DIPERBAIKI

Proses penukaran ini akan berlangsung hingga akhir April 2018


Jersey original diseluruh didunia tidak didesain agar tahan lama atau dipakai untuk harian, kalau mau dipakai untuk harian atapun dipakainya sering, lebih baik beli dan gunakan Jersey kualitas Grade Ori, namun jika ingin dipakai untuk main atau pergi ke stadion bisa gunakan jersey original yang dipakai sesekali aja. jang sering dipakai sehari-hari apalagi dipakai tidur
Perawatan dan penyucian jersey original beda dengan saat mencuci kaos atau baju lainnya, jika salah merawat & mencuci niscaya jersey cepat luntur, rusak atau sablonnya cepat hilang atau lepas

Sebaiknya Tanyakan dulu stok yang ready ke email/Telepon atau WhatsApp sebelum datang lansung ke GRAHA PERSIB Lantai 1 dan Lantai 2 . kalau kamu lagi liburan di Bandung dan gk tau tempatnya.. Order Gojek aja minta anterin ke Graha Persib biar gak nyasar. Jersey ini juga cocok untuk dijadikan hadiah dengan menggunakan nama + nomer sendiri atau nama seseorang yang akan diberikan hadiah.

FACEBOOK RESMI PERSIB STORE: https://www.facebook.com/PersibOfficialStore/
Email: store@persib.co.id
• Telepon: (022) 4221933
WhatsApp: 0858 6416 1933
• Persib Store buka setiap hari mulai pukul 10.00-22.00 WIB.


Persib Bandung tak mau muluk-muluk soal target di Liga 1 2018. Sesuai kesepakatan bersama pelatih Roberto Carlos Mario Gomez, Persib hanya menargetkan bisa berada di posisi lima besar.pada musim pertama Mario Gomez untuk mengetahui kekuatan klub-klub lainnya yang berada di Liga 1 Indonesia

Manajemen  menambahkan tak serta merta Persib hanya mengincar posisi lima besar. Ketika ada peluang untuk juara, mereka akan berjuang maksimal.



Bentuk kecintaan para pendukung Persib untuk memakai Jersey klub kesayangannya inilah yang membuat jersey KW/Grade Ori maupun Jersey Original merajai penjualan diberbagai situs online maupun offline.., 

Akankah Jersey Original maupun KW/Grade Ori/Replika Persib Bandung Musim ini merajai penjualan di berbagai situs online seperti musim-musim sebelumnya?
Kita tunggu



refernces by berbagai sumberhttps://www.go-jek.com

 
Like us on Facebook